Minggu, 20 April 2025
Pasang Iklan?+6281369264097

Ronny F. Sompie Apresiasi IBM ASMI Dukung Program Makan Bergizi Gratis

avatar
4 weeks ago 221
OKENEWS

Jakarta - Ketua Dewan Pembina Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK), Irjen Pol (Purn) Dr. Ronny F. Sompie, S.H., M.H., mengapresiasi langkah Ketua Umum DPP Kerukunan Keluarga Kawanua (DPP KKK) sekaligus Ketua Yayasan Lembaga Pendidikan Gideon (YLPG) Angelica Tengker dalam mendukung program pemerintah Makan Bergizi Gratis (MBG).



Sebagai bentuk dukungan nyata, DPP KKK bersama IBM ASMI dan SPPG-Mitra Badan Gizi Nasional (BGN) menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Gedung ASMI, Jakarta Timur, Jumat (21/3/2025).




Program Makan Bergizi Gratis merupakan program prioritas Presiden Prabowo Subianto yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menanggulangi masalah gizi buruk dan stunting di Indonesia.


Selain, Irjen Pol (Purn) Dr. Ronny F. Sompie, SH., MH., dalam Kegiatan sosialisasi ini turut dihadiri Ketua Umum DPP KKK dan Ketua YLPG Angelica Tengker, Wakil Kepala BGN sekaligus Anggota Dewan Pembina KKK Mayjen TNI (Purn) Lodewyk Pusung selaku Narasumber Utama serta Wakil Rektor IV Bidang Inovasi, Bisnis, dan Kemahasiswaan DR. Audrey G. Tangkudung. 


Ronny F. Sompie menyampaikan apresiasinya kepada Pimpinan Yayasan Pendidikan Gideon dan IBM ASMI, Ibu Angelica Tengker yang turut mendukung program pemerintah dengan memberikan edukasi dan sosialisasi kepada para pelaku usaha yang nantinya akan terlibat dalam pelaksanaan program MBG.


"Kegiatan ini sangat penting agar informasi tentang program Makan Bergizi Gratis tersampaikan secara luas, terutama kepada masyarakat dan para pelaku usaha yang akan berpartisipasi dalam program MBG," ujar Ronny.


Terkait besaran anggaran untuk program ini, Ronny menegaskan bahwa pemerintah sudah memperhitungkan kebutuhan penerima manfaat, termasuk ibu hamil yang membutuhkan asupan gizi sejak dini untuk menunjang kecerdasan anak.


"Program ini memang harus disiapkan sejak anak masih dalam kandungan, agar terbentuk generasi yang sehat dan IQ yang cerdas," tambahnya.


Sementara itu, Mayjen TNI (Purn) Lodewyk Pusung dalam sambutannya menyampaikan bahwa sesuai arahan Presiden Prabowo, Program MBG menargetkan 15 juta anak penerima manfaat secara merata di seluruh Indonesia pada 2024.


"Untuk Sulawesi Utara sendiri, saat ini baru terealisasi delapan unit dapur umum. Ke depan, kami berharap target ini bisa segera tercapai, khususnya di Manado dan daerah lainnya di Sulawesi Utara," ungkap Lodewyk.


Ketua Umum DPP KKK Angelica Tengker menegaskan pentingnya kesiapan tenaga kerja terampil dalam mendukung kelancaran program ini. Menurutnya, program MBG tidak hanya soal membangun dapur umum, tetapi juga mempersiapkan sumber daya manusia yang kompeten.


"Program ini komprehensif. Ada standar yang harus dipenuhi, misalnya di setiap dapur harus ada tiga orang berpendidikan sarjana. Jadi, program ini benar-benar memperhatikan kualitas SDM," jelas Angelica.


Untuk mendukung hal tersebut, IBM ASMI siap menyiapkan tenaga terampil melalui kerja sama dengan mitra BGN. "Kami juga membuka kesempatan bagi mahasiswa yang ingin sambil kuliah dan terlibat dalam program ini. Harapannya, mereka bisa meraih gelar sarjana sekaligus memiliki pengalaman kerja," tambahnya.


Angelica berharap, keterlibatan dunia kampus akan memastikan tenaga kerja yang terlibat di dapur-dapur umum memiliki keahlian dan latar belakang pendidikan yang sesuai.


"IBM ASMI mendukung penuh program MBG ini. Selain membantu menyukseskan program pemerintah, kami juga menyiapkan lulusan SMA dan SMK untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang semakin besar seiring berjalannya program ini," pungkas Angelica.

Tags:
Bagikan:
Komentar
Lakukan Login dengan akun Google untuk isi komentar

Kategori